Cinta Kerja Harmoni


Thursday, July 11, 2013

PUSPATANI ( PUSAT PELAYANAN PERTANIAN) SUMATERA BARAT: PEMBERDAYAAN MASYARAKAT TANI NAGARI SALIMPAUNG, KECAMATAN SALIMPAUNG, KABUPATEN TANAH DATAR


Tujuan utama kegiatan Pemberdayaan Masyarakat Tani Melalui Pengembangan Agribisnis Ekorural Berbasis Participatory Rural Appraisal” adalah untuk meningkatkan pendapatan dan memperbaiki kesejahteraan petani dengan meningkatkan kapasitas, kualitas dan kemampuan untuk melakukan proses budidaya, pengelolaan limbah, akses modal, pengolahan dan pemasaran hasil pertanian-peternakan melalui :
1.     Penyusunan Rencana Program Pemberdayaan dan Pengembangan Agribisnis Ekorural melalui Pengkajian dan Analisis yang mendalam terhadap Potensi Nagari;
2.     Pelatihan Penguatan Kelembagaan, Budidaya Pertanian-Peternakan, Pengolahan Hasil Pertanian-Peternakan dan Pelatihan Pengolahan Limbah Pertanian-Peternakan;
3.     Pembentukan Kelompok Usaha Agribisnis Ekorural Terpadu (KUAT) dan Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Industri Rumah Tangga Pengolahan Hasil Pertanian-Peternakan;
4.     Pendampingan dan Pembinaan Budidaya, Pengelolaan Limbah serta Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian-Peternakan.

Bagi masyarakat di Nagari Salimpaung, kegiatan “Pemberdayaan Masyarakat Tani Melalui Pengembangan Agribisnis Ekorural Berbasis Participatory Rural Appraisal diharapkan dapat :
1.    Mendorong bangkitnya perekonomian desa;
2.    Menurunnya angka kerawanan sosial dengan meningkatnya pendapatan petani dan tumbuhnya kesempatan kerja di desa.
Agribisnis Ekorural merupakan kegiatan agribisnis pedesaan yang bertumpu pada peningkatan kualitas dan kapasitas sumberdaya manusia (SDM) petani di pedesaan yang jujur, amanah, profesional, partisipatif dan berwawasan lingkungan. Sehingga petani mampu menjadi Aktor Utama Pembangunan Pertanian Indonesia yang mengelola dan mengintegrasikan subsistem - subsistem agribisnis berkelanjutan melalui penguatan kelembagaan dan organisasi petani, teknik manajemen dan teknologi produksi pertanian/peternakan, aspek pembiayaan dan manajemen keuangan usaha tani, manajemen pengolahan hasil dan pemasaran, advokasi kebijakan serta penerapan nilai – nilai kearifan lokal.
Participatory Rural Appraisal memiliki tujuan jangka pendek untuk melaksanakan kegiatan bersama masyarakat dalam upaya memenuhi kebutuhan praktis dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Sedangkan tujuan jangka panjangnya adalah untuk mencapai pemberdayaan masyarakat dan perubahan sosial dengan pengembangan masyarakat melalui proses pembelajaran. Maksudnya adalah memperkuat masyarakat, dengan cara menggerakkan dan mendorong agar masyarakat mampu menggali potensi dirinya dan berani bertindak memperbaiki kualitas hidupnya, dengan cara melalui pembelajaran yang terus-menerus dengan didamping oleh fasilitator.

Pelatihan
Pelatihan pengolahan hasil pertanian dan peternakan diantaranya pengolahan daging (pembuatan sosis, abon, dll), pengolahan susu (pasteurisasi, dadih, yogurt, dll) dan pengolahan hasil pertanian (berbagai produk olahan buah, pisang, sayur, ubi, dll). Pelatihan ini dilakukan untuk  meningkatkan keterampilan masyarakat terutama ibu-ibu petani dan remaja putri dalam hal proses pengolahan hasil pertanian dan peternakan sehingga akan terbentuk industri-industri rumah tangga berbasis pertanian-peternakan yang mampu memberikan keuntungan serta diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.
Materi yang diberikan meliputi ; pengenalan produk-produk hasil pertanian yang sudah beredar dipasaran dan kemungkinan  pengembangan produk baru ; analisis bisnis; pengenalan manajemen proses produksi yang baik (SOP, GMP, HACCP, sanitasi, pengemasan, dan labelisasi); serta manajemen pemasaran yang meliputi bagaimana mencari celah-celah pasar dan teknik penjualan yang baik sehingga dapat menarik minat konsumen.

Target akhir dari pelatihan ini adalah terbentuknya Industri Rumah Tangga bertujuan untuk membentuk Kelompok Usaha Bersama (KUBE) industri rumah tangga yang mengolah sumberdaya lokal untuk meningkatkan nilai ekonominya sehingga mampu meningkatkan pendapatan rumah tangga dan kesejahteraan petani.

Galeri Kegiatan di Nagari Salimpaung, Kec. Salimpaung Kab. Tanah Datar

No comments:

Post a Comment